Peringatan Isra' Mikraj di MTsN 3 Kota Surabaya 1445H/2024M

MTsN 3 Kota Surabaya - Dalam rangka menyemarakkan Peringatan Isra' Mikraj Nabi Muhammad SAW, MTsN 3 Kota Surabaya menyelenggarakan kegiatan tersebut di masjid Ulul Albab pada hari Rabu, 7 Februari 2024 dengan tema "Spirit Isra' Mikraj, Meningkatkan Kualitas Salat Menjauhkan Perbuatan Maksiat".
Acara di awali Pra-Acara dengan penampilan Banjari sekitar pukul 07.25 WIB setelah doa bersama di kelas masing-masing. Kemudian dilanjutkan penampilan Da'i Kolaborasi oleh Salsabila Ayu Findyta (9D) dan Tiara Ramadhani (9G), lalu Story Telling oleh Almira Nabila Aisya (8J) dan Pra Acara di tutup oleh Ustadz Drs. Abdul Latif MS.
Suguhan penampilan menarik yang telah di tunjukkan ketika Pra-Acara telah mengawali kegiatan dengan meriah. Acara inti di buka oleh 2 MC dari peserta didik, Khoirun Nisa'i (9E) dan Zahra Lintang Salsabilah (9I) dengan penuh percaya diri. Pembacaan ayat suci Alquran dan sari tilawah oleh Yinni (7E) dan Wa'ode (7H).
Kepala Madrasah, Ibu Dra. Asmiati, M.Pd. memberikan sambutan sekalian menjadi pemantik semangat seluruh peserta didik dengan motivasi agar dapat mengikuti Mauidhoh Hasanah dengan maksimal secara menyeluruh.
Acara inti kegiatan Peringatan Isra' Mikraj adalah Mauidhoh Hasanah oleh Ustadz Kardi Ridwan, M.Pd., M.Pd.I. Dengan kelihaian beliau dalam berdakwah, di tambah lagi hadiah yang telah di siapkan, semakin membuat suasana tampak hidup dan meriah. Dalam dakwahnya, beliau menyampaikan bahwa sebagai orang yang beriman, kita harus mampu untuk memaksimalkan waktu dalam beribadah, khususnya sholat, respons para jamaahpun sangat baik, terbukti semua tampak begitu semangat dari awal hingga akhir acara.
Di tengah Mauidhoh Hasanah, Ustadz Kardi menyelipkan kejutan dengan berbagai macam hadiah yang telah di siapkan untuk yang dapat menjawab pertanyaan terkait materi dakwahnya, semua tampak bahagia dan ceria dalam peringatan Isra' Mikraj ini. (Aria)
Share This Post To :
Kembali ke Atas
Berita Lainnya :
- Festival Ramadhan di MTsN 3 Kota Surabaya 1446H 2025M
- Duta Muda Moderasi Beragama Jadi Narasumber di Pondok Ramadhan MTsN 3 Kota Surabaya
- Pembukaan Pondok Ramadhan MTsN 3 Kota Surabaya: Membangun Kepribadian Unggul dan Berakhlak Mulia
- Workshop Penguatan Moderasi Beragama di MTsN 3 Kota Surabaya
- Deklarasi Madrasah Moderasi Beragama di MTsN 3 Kota Surabaya
Kembali ke Atas